Tips Cepat Diterima Google Adsense Terbaru



Sesudah kita bahas bagaimana kita bisa menghasilkan uang dari website atau blog buatan kita sendiri, pasti kalian ingin memulai untuk memonetisasi blog atau website kalian dan menghasilkan rupiah. Salah satu caranya adalah dengan menjadi publisher Google Adsense.

Pada kesempatan kali ini, akan saya bagikan beberapa hal yang sebaiknya kalian lakukan agar pengajuan atau pendaftaran untuk menjadi publisher Google Adsense cepat diterima dan tidak perlu melakukan beberapa kali perbaikan pada website. Perbaikan berkali kali yang dilakukan setiap adanya penolakan pengajuan Google Adsense justru akan memperlama waktu tunggu hingga blog diterima.

Jadi bagaimana solusinya ? Saya sarankan untuk memenuhi beberapa syarat umum yang diperlukan saat pendaftaran Google Adsense. Seperti yang saya katakan pada artikel sebelumnya, GA tidak menerima blog atau website yang dengan kriteria persyaratan yang mudah. Memang tidak ada syarat khusus untuk diterima, namun dari pengalaman beberapa publisher senior, disimpulkan beberapa kondisi yang diperkirakan menjadi persyaratan tersirat untuk mendaftar sebagai publisher.

Syarat syaratnya apa aja sih ? Nah, menurut beberapa ahli dan blogger senior, syarat-syarat agar kalian bisa diterima sebagai publisher ada dibawah ini :

1. Umur Blog harus mencukupi, usahakan ajukan blog dengan usia minimal satu sampai dua bulan.
2. Menerapkan prinsip SEO pada blog kita.
3. Penggunaan TLD(Top Level Domain) disarankan.
4. Punya Trafik Organik yang baik.
5. Konten berkualitas atau ORI (tidak copy paste dari web lain).
6. Template Responsif.

Jika daftar diatas adalah syarat-syarat agar diterima oleh Google Adsense, maka dibawah ini akan saya berikan juga beberapa penyebab pengajuan kalian ditolak oleh Google Adsense, yaitu :

1. Template yang tidak terstruktur dengan baik.
2. Artikel atau konten yang melanggar kebijakan, misalnya Copyright.
3. Sumber trafik blog tidak organik.
4. Terdapat link mati pada blog atau website.
Sebenarnya masih ada banyak lagi, untuk lebih detailnya bisa kalian lihat pada bantuan adsense.

Jika kalian merasa bahwa website kalian sudah memenuhi persyaratan umum diatas, kalian bisa mulai mendaftar dan menghasilkan uang. Sebaliknya, jika dirasa blog atau website kalian masih belum memenuhi persyaratan diatas saya sarankan untuk membenahi kesalahan yang diperlukan.

Berikut adalah pengalaman saya dalam melakukan pendaftaran sebagai publisher GA yang akan saya bandingkan dengan persyaratan diatas:

1. Umur Blog : Umur blog saya ini memang sudah lama, namun sempat mengalami vacum selama beberapa tahun, dan baru saya hidupkan kembali sekitar dua minggu sebelum pendaftaran sebagai publisher.

2. Penerapan SEO : Penerapan SEO pada blog ini masih belum optimal, itu menurut saya. Kalian bisa terapkan SEO dengan update terbaru 2019 dengan melihatnya pada artikel ini ' Update SEO Terbaru 2019 ' .

3. Penggunaan Top Level Domain : Memang pada waktu pendaftaran, pada blog ini sudah saya lakukan custom domain. Tutorial untuk custom domain bisa dilihat disini ' Cara Merubah Domain '. Sebenarnya alasan saya melakukan custom domain ini bukanlah semata untuk mendaftar Google Adsense, melainkan untuk mendorong semangat saya untuk terus menjalankan blog ini karena dinilai sudah mengeluarkan sejumlah uang untuk menjalankannya. Bahkan domain bawaan dari blogspot pun bisa kalian gunakan untuk mendaftar, karena yang terpenting adalah kualitas dari konten kita.

4. Trafik Organik : Trafik organik adalah trafik yang berasal dari hasil pencarian google. Sedangkan trafik non organik adalah trafik yang berasal dari link referral. Pada saat pendaftaran ini, trafik blog saya belum bisa dibilag banyak atau besar, karena memang sudah lama vacum. Menurut saya trafik pun tidak terlalu bisa dijadikan patokan.

5. Konten Berkualitas : Memang ini benar adanya, meskipun trafik yang dimiliki blog ini tidak terlalu banyak, namun konten yang disediakan atau dibagikan tidaklah hasil copy paste dari web lain, melainkan hasil penulisan sendiri.

6. Template Responsif : Template Responsif memanglah diperlukan, karena saat ini kebanyakan orang menggunakan device yang berbeda, tidak hanya laptop, jadi diperlukan website yang tampilannya bisa menyesuaikan dengan ukuran dan resolusi device pembaca, bahkan untuk smartphone dengan resolusi kecil sekalipun.

Jadi yang dapat saya simpulkan disini adalah, untuk pengajuan Google Adsense yang dibutuhkan adalah kualitas dan performa baik dari suatu website, jika menyangkut Domain, Template, dan Trafik, itu masih bisa disesuaikan. Domain bawaan dari Blogger maupun Wordpress bisa digunakan, untuk template tidak perlu template berbayar, justru disarankan gunakan template bawaan blogger karena memang sudah kompatibel dan mudah untuk dicustom.

Sudah paham kan sekarang, jika sudah kalian bisa mulai mempersiapkan semuanya dan melakukan pendaftaran sebagai publisher Google Adsense dan mulai menghasilkan uang.

Sekian informasi yang dapat saya bagikan, mohon dimaklumi jika ada kesalahan karena ini adalah hasil dari penarikan kesimpulan dari pengalam saya sewaktu mendaftarkan blog ini.



No comments for "Tips Cepat Diterima Google Adsense Terbaru"